Jumat, 21 Januari 2011

BAWANG PUTIH

 Bawang putih mempunyai manfaat yang sangat baik bagi tubuh manusia, diantaranya:
* Melawan infeksi
* Mengandung zat kimia pencegah kanker
* Mengencerkan darah (antikoagulan)
* Menurunkan tekanan darah, kolestrol, dan trigliserida
* Merangsang sistem kekebalan
* Mencegah dan menghilangkan bronkitis kronis
* Berfungsi sebagai ekspektoran dan dekongestan

BAWANG PUTIH merupakan makanan penghilang lemak yang dinamis yang efektif jika digunakan mentah dan dalm bentuk minyak bawang putih. Bawang putih memiliki sifat antibiotika yang unik. Bawang putih menghancurkan bakteri penyebab infeksi sekaligus merangsang respons pembersihan sel. Lemak terbuang dari tubuh Anda.
Bawang putih mengandung senyawa kimia yang dinamakan allicin, sebuah antibiotika yang lebih kuat dari penicillin dan tetracylcine dalam membunuh berbagai jenis bakteri. Ratusan penelitian telah mendukung khasiat bawang putih untuk membunuh mikroba, dan bakteri yang menyebabkan batuk pilek, batuk rejan, tuberkulosis, botulisme, infeksi kandung kemih dan vagina, gengren, diare, disentri, dan tifoid.
Allicin membuat hewan kebal terhadap perkembangan tumor dan bahkan dapat menyembuhkan tumor, menurut beberapa penelitian di Rusia dan Jepang. Ekstrak bawang putih berfungsi sebagai oksidan yang kuat, yang memulihkan kerusakan pra-kanker yang disebabkan oleh radikal bebas. Penelitian lain menunjukkan bahwa bawang Putih segar secara dramatis meningkatkan kekuatan sel pelawan kanker dari sistem kekebalan tubuh sebesar 140 sampai 160 persen.
Bawang putih berfungsi sebagai antikoagulan yang kuat, menurut penelitian, dengan menurunkan kecenderungan darah untuk membentuk bekuan darah yang berbahaya, bahkan pada pasien dengan penyakit jantung koroner. Bawang putih mengencerkan darah, mencegah pembekuan darah yang abnormal, dan meningkatkan kemampuan tubuh untuk melarutkan bekuan yang telah terbentuk. penelitian juga menunjukkan bahwa bawang putihdalam dosis besar, 10 sampai 12 butir setiap LDL yang buruk sementara meningkatkan kolestrol HDL yang baik.
Setelah tingkat itu diturunkan, hanya beberapa butir setiap hari yang diperlukan untuk mempertahankannya. Bawang putih juga ditemukan dapat menurunkan tekanan darah.
Kongesti yang disebabkan  oleh batuk pilek, influenza, bronkitis kronis, asma, dan gangguan pernapasan lain dapat diobati dengan bawang putih. Bawang putih tampaknya berfungsi sebagai dekongestan dan ekspektoran, yang membersihkan mukus dari saluran pernapasan. Bawang putih dalam dosis teratur bukan hanya menghilangkan gejala bronkitis kronis tetapi juga mencegah terjadinya.

* Jenis Bawang Putih
Terdapat empat jenis bawang putih:
1. Italian: umbi besar yang memiliki sekitar 15 siung; aroma sedang.
2. Spanish: aroma tajam; umbi lebih kecil dibandingkan bawang putih Italia; warna keunguan.
3. Tahitian: aroma sedang; umbi besar, dan tekstur lunak
4. elephant: banyak siung dan aroma sedang; siung tunggal dapat lebih besar dari seluruh umbi bawang putih tradisional.
Semua jenis harus memiliki umbi yang baik dan kulit yang kering. Kulit juga tidak boleh mengandung kecambah hijau.
Jangan menyimpan bawang putih di dalam lemari pendingin. Umbi yang sangat segar dapat disimpan di tempat yang sejuk dan kering dengan sirkulasi yang baik, walaupun baru separuh digunakan. pastikan tidak ada butir yang rusak. Butir yang rusak dapat menarik serangga.
>> Mengatasi aroma tajam
Napas berbau bawang putih merupakan masalah bagi semua orang yang menyukai makanan ini, jadi cobalah cara untuk mengatasi bau itu. Kumurlah mulut anda dengan jus lemon. Makanlah wortel bersama bawang putih. Kunyahlah salah satu berikut ini: kulit jeruk; biji anise, adas, atau dill; peterseli; atau biji kopi panggang. Letakkan sedikit kayu manis di antara pipi dan gusi. Makanlah apel segar.
Untuk menghilangkan bau bawang putih dari tangan setelah mengupasnya, gosok jari anda dengan garam dan jus lemon. kemudian cucilah dengan air dingin.



Selamat mencoba dan semoga bisa bermanfaat. ^__^a

Tidak ada komentar:

Posting Komentar